Superbola

Alasan Ronaldo Tinggalkan Juventus, Ada Faktor Allegri

Alasan Ronaldo Tinggalkan Juventus, Ada Faktor Allegri
Bagikan ke teman

Berita Bola – Tidak sedikit yang penasaran dan ingin tahu apa sebenarnya alasan Ronaldo tinggalkan Juventus pada musim panas 2021 ini.

Akhirnya kebersamaan Cristiano Ronaldo dengan Juventus telah resmi berakhir setelah sang pemain memutuskan untuk hengkang.

Kini pesepakbola asal Portugal tersebut sudah kembali memperkuat klub lamanya yaitu Manchester United setelah sebelumnya santer dikabarkan bakal menuju Manchester City.

Juventus sendiri telah memberikan pengumuman mengenai kepergian pemain bintang mereka pada 31 Agustus 2021 lalu.

Dalam rilis resmi klub, Juventus menginformasikan jika klub telah melepas Ronaldo ke Manchester United dengan biaya transfer 15 juta euro.

Selain itu ada tambahan bonus senilai 8 juta euro padahal Juventus mendatangkan Ronaldo dari Real Madrid dengan banderol 100 juta euro.

Namun kepergian Ronaldo sebenarnya juga memberikan dampak positif bagi klub maupun untuk si pemain itu sendiri.

Lantas apa yang menjadi alasan kuat yang membuat Ronaldo sampai meninggalkan Turin pada bursa transfer ini?

Tiga Alasan Ronaldo Tinggalkan Juventus Musim Panas Ini

1. Kondisi Finansial Juventus

Untuk alasan yang pertama tentu saja tidak bisa lepas dari masalah kondisi finansial Juventus yang tidak terlalu baik.

Memang imbas dari pandemi ini membuat kondisi keuangan banyak klub Eropa termasuk Juventus menjadi tidak baik-baik saja.

Bagaimanapun juga Ronaldo merupakan pemain dengan gaji tertinggi di Juventus serta Liga Italia yaitu sebesar 30 juta euro/tahun.

Karena itu jika tetap mempertahan Ronaldo pastinya membuat neraca keuangan Juventus menjadi tidak sehat.

Makanya melepas Ronaldo jadi opsi yang bijak sebab bisa mengurangi beban pengeluaran gaji besar sang pemain.

2. Faktor Massimiliano Allegri

Selanjutnya untuk alasan yang kedua juga datang dari faktor Massimilliano Allegri yang beberapa tahun lalu sempat memberikan tanggapan negatif terkait kedatangan Ronaldo.

Pada saat itu, Allegri mengatakan jika adanya Ronaldo bisa mengganggu pertumbuhan tim serta klub.

Kemudian sempat beredar rumor juga jika Ronaldo tidak senang dengan rencana Allegri terhadap dirinya yang mesti siap menjadi cadangan meski kondisinya sedang fit.

3. Trofi UCL

Berikutnya untuk alasan yang ketiga sekaligus yang terakhir karena Ronaldo masih berhasrat untuk menjuarai trofi Champions League.

Masalahnya tiga musim bersama Juventus ia selalu gagal membawa Si Nyonya Tua mengangkat trofi Si Kuping Besar.

Sehingga Ronaldo memilih Manchester United yang menurutnya bisa membantu mewujudkan hasratnya tersebut.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*