Superbola

Babak Kedua DFB Pokal: Bayern Munchen Disingkirkan Gladbach

Babak Kedua DFB Pokal: Bayern Munchen Disingkirkan Gladbach
Bagikan ke teman

Berita Bola – Babak kedua DFB Pokal 2021-2022 akhirnya telah selesai dipertandingkan dengan menghadirkan sebanyak 16 pertandingan.

Hasil akhir dari babak kedua DFB Pokal ini juga memunculkan beberapa kejutan dengan tersingkirnya beberapa tim Bundesliga.

Kemudian untuk hasil pertama dari RB Leipzig yang meraih kemenangan tipis 1-0 atas Babelsberg lewat gol tunggal Dominik Szoboszlai (45′).

Alhasil RB Leipzig sukses melaju ke babak 16 besar lalu Borussia Dortmund juga mengikuti jejak RB Leipzig.

Menjamu Ingolstadt, Borussia Dortmund unggul dua gol tanpa balas berkat brace Thorgan Hazard (72′, 81′).

Sementara itu Bayer Leverkusen justru mendapatkan hasil yang berbeda akibat kekalahan 2-1 atas klub divisi dua, Karlsruher.

Bahkan Karlsruher lebih dulu memimpin melalui gol Lucas Cueto (4′) sebelum disamakan Jeremie Frimpong.

Namun gol Choi Kyoung-Rok pada menit ke-63 memastikan Bayer Leverkusen tersingkir pada babak kedua ini.

Selanjutnya kejutan juga terjadi menyusul kekalahan telak Bayern Munchen saat bertandang ke markas Borussia M’gladbach.

Memang tidak ada yang mengira jika Gladbach bakal mengandaskan Die Roten dengan skor cukup telak 5-0.

Kouadio Kone (2′), Rami Bensebaini (15′, 21′) serta Breel Embolo (51′, 57′) bergantian membobol gawang Bayern Munchen yang dikawal Manuel Neuer.

Meskipun hasil ini cukup mengejutkan, tetapi pada musim sebelumnya Bayern Munchen juga tersingkir dari kompetisi ini.

Hasil Lengkap Babak Kedua DFB Pokal 2021-2022

Selasa, 26 Oktober 2021

SC Pressen 06 Munster 1 – 3 Hertha Berlin

Babelsberg 0 – 1 RB Leipzig

TSV 1860 Munich 1 – 0 Schalke 04

Hoffenheim 5 – 1 Holstein Kiel

Rabu, 27 Oktober 2021

Borussia Dortmund 2 – 0 Ingolstadt

Osnabruck 2 – 2 (P) Freiburg

Nurnberg 1 – 1 (P) Hamburg SV

Mainz 3 – 2 Arminia Bielefeld

Waldhof Mannheim 1 – 3 Union Berlin

Bochum (P) 2 – 2 Augsburg

Dynamo Dresden 2 – 3 St. Pauli

Bayer Leverkusen 1 – 2 Karlsruher

Kamis, 28 Oktober 2021

Hannover 3 – 0 Fortuna Dusseldorf

Borussia M’gladbach 5 – 0 Bayern Munchen

Jahn Regensburg 3 – 3 (P) Hansa Rostock

Stutgart 0 – 2 Koln

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*