Superbola

Hasil Liverpool Vs Chelsea: The Reds Imbangi Chelsea 1-1

Hasil Liverpool Vs Chelsea: The Reds Imbangi Chelsea 1-1
Bagikan ke teman

Berita Bola – Hasil Liverpool vs Chelsea di pekan ketiga Liga Inggris 2021-2022 pada akhirnya berakhir dengan hasil seri.

Meskipun unggul jumlah pemain, Liverpool justru gagal meraih kemenangan saat menjamu Chelsea di Anfield, Sabtu (28/08/21) malam WIB.

Mulanya Chelsea sempat unggul lewat gol Kai Havertz namun penalti Mohamed Salah memastikan hasil akhir dari laga ini berakhir 1-1.

Alhasil kedua tim saat ini sama-sama mengantongi 7 poin dan kini The Blues menduduki peringkat kedua.

Sedangkan Liverpool sendiri untuk sementara menempati peringkat ketiga akan tetapi posisi mereka sangat mungkin bakal berubah karena masih ada beberapa pertandingan tim lain.

Hasil Liverpool Vs Chelsea Di Liga Inggris 2021-2022

Baik Liverpool maupun Chelsea sama-sama tampil habis-habisan demi membidik kemenangan pada pertandingan ini.

Lebih lanjut beralih ke perbandingan statistik permainan, Liverpool selain unggul ball possession (65.7%), mereka juga unggul dalam melepaskan tembakan.

Apalagi total ada 24 tembakan yang mereka lepaskan tetapi hanya tujuh upaya yang tepat menemui target.

Sementara itu Chelsea yang praktis lebih banyak bertahan mencatatkan enam attempts lalu separuhnya mengarah ke bidang.

Ancaman pertama datang dari Harvey Elliot pada menit keempat walaupun tembakannya masih menyamping dari gawang Chelsea.

Giliran Jordan Henderson yang melewatkan peluang lantaran tembakannya pada menit ke-10 juga melebar.

Chelsea yang terus mendapat tekanan malah unggul lebih dulu lewat sundulan Kai Havertz pada menit ke-22.

Mendapatkan momentum, Chelsea selanjutnya kehilangan Recce James pada menit 45+1 akibat kartu merah.

Wasit juga memberikan penalti untuk Liverpool dan Mohamed Salah mampu menjalankan tugasnya dengan sempurna.

Memasuki babak kedua, Liverpool terus melancarkan tekanan bertubi-tubi tetapi gol Salah tadi menjadi gol terakhir pada laga ini.

Susunan Pemain Kedua Tim

Liverpool : A. Becker; V. van Dijk, J. Matip, T. Alexander-Arnold, A. Robertson (K. Tsimikas 86′), Fabinho, J. Henderson (T. Alcantara 74′), R. Firmino (D. Jota 43′), H. Elliott, S. Mane, M. Salah

Chelsea : E. Mendy; M. Alonso, C. Azpilicueta, A. Christensen, A. Rudiger, Jorginho (T. Chalobah 87′), R. James, M. Mount, N. Kante (M. Kovacic 46), R. Lukaku, K. Havertz (T. Silva 46′)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*