Superbola

Liverpool Vs Inter Milan: Menang 1-0, Nerazzurri Tetap Tersingkir

Liverpool Vs Inter Milan: Menang 1-0, Nerazzurri Tetap Tersingkir
Bagikan ke teman

Laga Liverpool vs Inter Milan di leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 ini berakhir dengan dramatis.

Inter Milan memang berhasil membalas kekalahan pada pertemuan sebelumnya kala bertandang ke Anfield, Rabu (09/03/2022) dini hari WIB.

Pada laga tersebut, Inter Milan memetik kemenangan tipis dengan skor akhir 1-0 dan gol kemenangan mereka dicetak Lautaro Martinez.

Meskipun Nerazzurri menang pada pertandingan leg kedua ini, namun mereka tetap gagal lolos ke babak perempatfinal.

Karena Liverpool unggul secara agregat 2-1 setelah mereka mengandaskan Inter Milan dengan skor 2-0 pada leg pertama lalu.

Alhasil The Reds memastikan diri melaju ke babak perempatfinal sedangkan Inter Milan pada akhirnya tersingkir secara menyakitkan.

Jalannya Pertandingan Liverpool Vs Inter Milan

Dari jalannya pertandingan Liverpool vs Inter, tim tuan rumah lumayan mendominasi apalagi penguasaan bola mereka mencapai 62%.

Kemudian Liverpool juga membukukan 12 attempts walaupun begitu hanya dua tembakan yang tepat ke sasaran.

Sementara itu Inter Milan di pertandingan ini tercatat melesakkan tiga shots on target dari enam upaya percobaan.

Pertahanan Inter Milan yang kokoh sempat membuat Liverpool kesulitan dan peluang bersih mereka yang pertama baru tercipta pada menit ke-30.

Akan tetapi sundulan Joel Matip hanya membentur tiang dan dua menit berselang, Milan Skriniar menghalau tandukan Virgil van Dijk.

Inter baru balas mengancam pada menit ke-41. Hanya saja Alisson masih bisa mengamankan tembakan bebas Hakan Calhanoglu.

Inter Milan sempat mendapatkan asa menyusul gol Lautaro Martinez di menit ke-61 dan kini skor 1-0.

Hanya saja dua menit setelahnya Alexis Sanchez mendapat kartu kuning kedua dan skor 1-0 ini bertahan hingga laga berakhir.

Susunan Pemain Kedua Tim

Liverpool : Alisson; J. Matip, V. van Dijk, A. Robertson, T. Alexander-Arnold, T. Alcantara (J. Henderson 65′), Fabinho, C. Jones (N. Keita 65′), M. Salah, S. Mane, D. Jota (L. Diaz 83′)

Inter Milan : S. Handanovic; S. De Vrij (D. D’Ambrosio 46′), M. Skriniar, D. Dumfries (M. Darmian 75′), A. Bastoni, I. Perisic, A. Vidal, M. Brozovic (R. Gagliardini 75′), H. Calhanoglu (M. Vecino 83′), A. Sanchez, L. Martinez (J. Correa 75′)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*