Superbola

Tira Persikabo Vs Persela Lamongan: Laskar Padjajaran Menang 4-2

Tira Persikabo Vs Persela Lamongan: Laskar Padjajaran Menang 4-2
Bagikan ke teman

Berita Bola – Diwarnai comeback, hasil Tira Persikabo vs Persela Lamongan berakhir dengan kemenangan Laskar Padjajaran.

Akhirnya Tira Persikabo berhasil menundukkan Persela Lamongan dalam lanjutan BRI Liga 1 2021 yang telah memasuki pekan ke-14 ini.

Laga kedua tim ini berlangsung di Stadion Sultan Agung, Sabtu (27/11/21) sore WIB. Lalu untuk hasil akhir pertandingan ini berakhir dengan skor 4-2.

Kini Tira Persikabo telah memetik 15 poin dari 14 pertandingan terakhir mereka sekaligus menduduki peringkat ke-12.

Sedangkan Persela Lamongan yang gagal meraih angka menempati peringkat ke-15 dan mereka terpaut tiga poin dari Tira Persikabo.

Jalannya Pertandingan Tira Persikabo Vs Persela Lamongan

Memang duel antara dua tim penghuni papan bawah ini berjalan ketat. Namun Tira Persikabo lebih unggul secara statistik laga.

Selain menguasai 68% ball possession, mereka juga melepaskan 15 tembakan dengan tujuh shots on target.

Kemudian dari kubu Persela Lamongan mengemas 12 attempts walaupun hanya mendapatkan lima tembakan ke gawang.

Mulanya Persela Lamongan unggul lebih dahulu berkat gol yang dicetak oleh Ivan Carlos pada menit ke-14.

Selanjutnya giliran Tira Persikabo yang mencetak gol balasan lewat gol Manahati Lestusen pada menit ke-33.

Tujuh menit berselang, Ciro Alves sukses menggandakan keunggulan timnya dan skor 2-1 masih bertahan hingga turun minum.

Selepas jeda, Persela Lamongan sempat menyamakan skor di menit ke-53. Gol penyama mereka datang dari Riyatno Abiyoso.

Akan tetapi memasuki menit ke-81, kembali Ciro membobol gawang Persela Lamongan dan skor sementara 3-2.

Delapan menit kemudian, Ciro mencetak gol ketiganya pada laga sekaligus memastikan timnya menang dengan skor 4-2.

Susunan Pemain Kedua Tim

Tira Persikabo : T. Setiawan; G. Ginarsa, V. Shumeyko, G. Triaji (A. Oktaviansyah 63′), A. Setyo, F. Andika, H. Bayauw (R. Wanma 63′), M. Lestusen, R. Sugeng (I. Hatuwe 90+4′), C. Alves, D. Drajad

Persela Lamongan : D. Kuswanto (R. Murdianto 46′), M. Zaenuri, B. Walidan, A. Muliadi, A. Bustomi, Syahroni (G. Zolang 46′), J. Sharza (A. Hermawan 46′), Nasir (S. Ferizal 46′), R. Abiyoso, M. Risaldi, I. Carlos (R. Utomo 74′)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*