Superbola

Tottenham Vs Pacos de Ferreira: Harry Kane CS Menang 3-0

Tottenham Vs Pacos de Ferreira: Harry Kane CS Menang 3-0
Bagikan ke teman

Berita Bola – Pertandingan leg kedua Tottenham vs Pacos de Ferreira di babak playoff UEFA Europa Conference akhirnya tuntas dengan The Lillywhites tampil sebagai pemenang.

Meskipun menang pada leg pertama, Pacos de Ferreira justru terkena comeback saat bertamu ke Totenham Hotspur Stadium, Jumat (27/08/2021) dini hari WIB.

Walaupun dalam posisi tertinggal, Tottenham Hotspur mampu membalikkan keadaan dan hasil dari laga ini sendiri berakhir dengan skor 3-0.

Karena itu Pacos de Ferreira gagal lolos ke babak grup dan harus tersingkir secara tragis sedangkan Tottenham Hotspur justru sebaliknya.

Kemenangan 3-0 ini membuat mereka unggul agregat akhir 3-1. Alhasil Harry Kane dan kawan-kawan melaju ke babak grup.

Jalannya Pertandingan Tottenham Vs Pacos de Ferreira

Memang laga ini merupakan laga penentu bagi Tottenham Hotspur apalagi mereka memulainya dalam kondisi tertinggal agregat 1-0.

Namun rupanya kekalahan pada leg pertama tidak membuat Tottenham Hotspur menjadi tertekan dan tampil buruk.

Malahan Tottenham Hotspur tampil habis-habisan begitu pertandingan berjalan lalu tekanan yang mereka lancarkan membuahkan hasil.

Kane berhasil membobol gawang klub Portugal ini pada menit kesembilan dan agregat kini menjadi sama kuat.

Biarpun unggul lebih dulu, Tottenham masih belum mengendur dan Kane kembali membobol gawang tim tamu pada menit ke-34.

Babak pertama sementara berakhir dengan skor 2-0. Memasuki babak kedua, jalannya laga tidak terlalu banyak berubah.

Gol ketiga sekaligus gol terakhir Tottenham Hotspur baru tercipta pada menit ke-70 melalui gol bunuh diri Antunes. Skor 3-0 ini bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Susunan Pemain Kedua Tim

Tottenham Hotspur : P. Gollini, M. Doherty, B. Davies, C. Romero, L. Moura (D. Alli 84′), E. Dier, H. Winks, G. Lo Celso, R. Sessegnon (P. Hojbjerg 63′), H. Kane (S. Heung-Min 72′), B. Gil (S. Bergwijn 73′)

Pacos de Ferreira : A. Ferreira, V. Antunes (F. Fonseca 76′), M. Baixinho, F. Ramos, J. Silva, Maracas, R. Pires, S. Eustaquio (N. Santos 77′), J. Delgado (H. Ferreira 69′), Denilson (D. Tanque 70′), L. Silva (Z. Uilton 77′)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*