Superbola

Barito Vs Arema FC: Singo Edan Imbangi Barito

Barito Vs Arema FC: Singo Edan Imbangi Barito
Bagikan ke teman

Berita Bola – Hasil dari laga Barito Vs Arema FC dalam partai Liga 1 2022-2023 ini mesti berakhir tanpa pemenang.

Arema FC akhirnya mampu terhindar dari kekalahan saat berhadapan dengan Barito Putera di Stadion Demang Lehman, Minggu (04/09/2022) malam WIB.

Sebelumnya Arema FC sempat tertinggal dari tuan rumah di babak pertama pertandingan ini.

Namun berkat gol balasan dari Dedik Setiawan, Arema FC setidaknya mampu mencuri 1 poin dari laga ini.

Untuk hasil akhir dari laga kedua tim ini sendiri tuntas dengan skor 1-1. Dengan hasil imbang ini, Barito Putera masih bertahan menduduki posisi ke-17 dengan 4 poin.

Sebaliknya Arema FC bertengger di urutan ke-8 dengan raihan 11 poin yang mereka dapatkan hingga memasuki pekan kedelapan.

Jalannya Pertandingan Barito Vs Arema FC

Barito Putera memang langsung tampil menekan sejak pertandingan berjalan dan beberapa peluang mereka dapatkan hingga 15 menit pertama.

Walaupun begitu belum ada yang berhasil masuk ke gawang. Hingga kemudian memasuki menit ke-22, gol yang ditunggu-tunggu Barito Putera datang juga.

Renan Alves yang memecah kebuntuan pada laga ini dan pada menit ke-40, Arema hampir bikin gol balasan.

Tetapi sundulan dari Sergio Silva belum berbuah gol dan alhasil babak pertama tuntas dengan skor 1-0.

Dalam posisi tertinggal, Arema lalu berinisiatif untuk langsung tampil menyerang selepas jeda.

Sementara itu Barito Putera juga terus berupaya untuk menambah pundi-pundi golnya.

Biarpun beberapa kali gagal memaksimalkan peluang, Arema berhasil juga menyamakan skor di menit ke-83 berkat gol Dedik Setiawan.

Susunan Pemain Kedua Tim

Barito Putera: B. Norhalid; R. Alves, M. Firly, F. Sokoy, M. Ott, R. Pora (D. Hartono 77′), B. Pradana, R. Syarahil (D. Maulana 77′), B. Lessy (A. Umanailo 85′), B. Kaffa, A. Yusra (S. Budiono 64′)

Arema FC: A. Maringa; J. Alfarizi (I. Maulana 60′), S. Silva, B. Adi (D. Setiawan 69′), R. Febrianto (I. Armaiyn 33′), E. Dimas (M. Rafli 46′), A. Alis (G. Zola 46′), R. Yamaguchi, J. Hariono, D. Santoso, A. Camara

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*