Superbola

Final Liga Champions Wanita 2021-2022: Kalahkan Barcelona, Lyon Juara

Final Liga Champions Wanita 2021-2022: Kalahkan Barcelona, Lyon Juara
Bagikan ke teman

Berita Bola – Sebanyak empat gol tercipta dari laga final Liga Champions Wanita 2021-2022 yang mempertemukan Barcelona Femeni vs Olympique Lyonnais Feminin.

Hasil akhirnya yang keluar sebagai pemenang adalah Lyon usai menundukkan Barcelona Femeni di Allianz Stadium, Minggu (22/05/2022) dini hari WIB.

Bahkan Lyon mampu meraih kemenangan cukup telak atas Alexia Putellas dan kawan-kawan.

Mereka mencukur Barcelona Femeni dengan skor akhir 3-1 dan seluruh gol tercipta pada babak pertama.

Alhasil Olympique Lyonnais Feminin mengakhiri musim ini dengan mengangkat trofi Liga Champions Wanita.

Selain itu mereka juga semakin mempertegas statusnya sebagai peraih gelar terbanyak di ajang ini.

Jalanya Pertandingan Final Liga Champions Wanita 2021-2022

Duel antara dua tim rival ini berlangsung sengit walaupun Barcelona Femeni secara statistik lebih unggul.

Selain menguasai 61% penguasaan bola, Barcelona Femeni juga membukukan 15 attempts.

Namun mereka hanya menorehkan 3 shots on target sedangkan Lyon membuat 15 tembakan dengan 5 shots on target.

Mulanya Lyon berhasil mencetak gol cepat ketika pertandingan baru memasuki menit keenam.

Adalah Amandine Henry yang membuka keunggulan timnya dan selanjutnya giliran Ada Hegerberg yang membobol gawang Barcelona Femeni di menit ke-23.

Alih-alih mencetak gol balasan, Barcelona Femeni justru kembali kebobolan pada menit ke-33.

Giliran Catarina Macario yang mengetarkan gawang Barcelona Femeni dan skor kini 3-0.

Barulah kemudian Barcelona Femeni mampu mencetak gol balasan pada menit ke-41 melalui pemain andalanya, Alexia Putellas.

Alhasil babak pertama berakhir dengan skor 3-1 dan memasuki paruh kedua, baik Barcelona Femeni maupun Lyon terus berupaya mencetak gol.

Sayangnya sampai pertandingan berakhir, skor akhir masih tetap 3-1 untuk keunggulan Lyon.

Susunan Pemain Kedua Tim

Barcelona Femeni : S. Panos; M. Torrejon (A. Crnogorcevic 59′), M. Leon, I. Paredes, A. Putellas, P. Guijarro, A. Bonmati, C. Hansen, F. Rolfo (C. Pina 76′), J. Hermoso (A. Oshoala 46′), M. Caldentey (L. Martens 59′)

Olympique Lyonnais Feminin : C. Endler; W. Renard, G. Mbock (J. Cayma 81′), E. Carpenter (K. Buchanan 14′), S. Bacha, A. Henry, L. Horan, C. Macario, A. Hegerberg, D. Cascarino (P. Morroni 81′), M. Malard (E. Le Sommer 72′)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*