Superbola

Para Penyerang Tajam Porto, Ada Nama Radamel Falcao

Para Penyerang Tajam Porto, Ada Nama Radamel Falcao
Bagikan ke teman

Berikut ini adalah para penyerang tajam Porto dan beberapa di antaranya mungkin saja sudah tidak asing bagi pemerhati bola.

Porto merupakan salah satu klub papan atas Portugal selain itu beberapa pemain mereka juga punya nama besar di kancah persepakbolaan Eropa.

Lagi pula sebagai klub besar Portugal, wajar saja jika Porto memiliki skuat yang cukup mumpuni salah satunya dari sektor penyerang.

Lebih lanjut berikut para penyerang-penyerang tajam yang pernah memperkuat Porto dalam berita bola Portugal kali ini.

Barisan Para Penyerang Tajam Porto

1. Mario Jardel

Untuk nama pertama ada Mario Jardel yang tercatat pernah berseragam Porto selama empat tahun lamanya.

Faktanya, striker tajam berpaspor Brasil ini punya catatan gol yang tidak main-main dengan mencetak 168 gol dari 178 penampilan.

Bahkan hampir tiap musimnya Mario Jardel mampu mencetak lebih dari 30 gol. Alhasil banyak trofi yang ia persembahkan untuk klub.

Mulai dari tiga trofi Liga Portugal lalu dua kali memenangi Piala Liga Portugal.

Dengan demikian wajar Mario Jardel menyandang status sebagai salah satu legenda Porto.

2. Jackson Martinez

Selanjutnya adalah Jackson Martinez yang didatangkan dari klub Meksiko, Chiapas, dan ia bermain untuk Porto selama tiga tahun.

Selama memperkuat Porto, total sebanyak 92 gol serta 13 assist ia persembahkan dari 132 penampilan di semua ajang.

Tentu saja catatan gol dari Jackson Martinez termasuk tinggi namun karier sang pemain mulai meredup usai pergi dan berlabuh ke Atletico Madrid.

3. Hulk

Kemudian tidak ketinggalan ada nama Hulk yang pindah ke Porto dari klub Jepang, Tokyo Verdy.

Striker yang punya fisik kuat ini mampu menorehkan setidaknya 77 gol selama empat musim lamanya membela Porto.

Sebanyak empat trofi Liga Portugal kemudian satu trofi Liga Eropa berhasil Hulk raih bersama Porto.

4. Radamel Falcao

Berikutnya adalah Radamel Falcao yang dua musim bersama Porto sekaligus mencetak 72 gol dari 87 laga.

Meski tidak terlalu lama bersama Porto, Falacao turut andil mengantarkan timnya menjuarai Liga Eropa 2010/2021 dengan raihan 17 gol dari 14 laga pada ajang tersebut.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*