Superbola

Sevilla Vs Atletico: Los Colchoneros Dibungkam Sevilla 1-0

Sevilla Vs Atletico: Los Colchoneros Dibungkam Sevilla 1-0
Bagikan ke teman

Hasil dari duel Sevilla vs Atletico pada jornada ke-29 Liga Spanyol musim 2020-2021 ini tidak berakhir sesuai harapan Los Colchoneros.

Alasannya tentu saja karena Atletico Madrid tergelincir saat bertamu ke Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Senin (05/04/2021) dini hari WIB.

Pada laga kedua tim ini berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Sevilla. Alhasil kekalahan ini membuat posisi Atletico Madrid kian sulit.

Meskipun mereka masih menduduki peringkat pertama klasemen La Liga dengan 66 poin, namun posisi mereka tidaklah aman.

Sebab Atletico hanya terpaut tiga angka dari Real Madrid di posisi kedua dan empat angka dari Barcelona yang menduduki tempat ketiga tetapi baru bermain 28 kali.

Karena itu posisi Atletico Madrid masih bisa tergusur oleh dua pesaing terdekatnya tersebut lalu Sevilla di posisi keempat dengan nilai 58 dalam berita bola La Liga.

Jalannya Pertandingan Sevilla Vs Atletico Madrid

Selanjutnya untuk perbandingan statistik laga, Atletico Madrid mencatatkan 43,5% ball possession dan membuat 9 tembakan (4 on target).

Sementara itu Sevilla secara keseluruhan melepaskan 18 tembakan dan sebanyak 5 upaya mereka mengarah ke gawang.

Begitu wasit memulai pertandingan ini, Sevilla mengambil inisiatif menyerang dan kemudian mereka mendapatkan peluang pertamanya pada menit ke-6.

Hanya saja tembakan dari Suso gagal masuk ke gawang karena Jan Oblak berhasil mengamankan gawangnya.

Kembali Jan Oblak melakukan penyelamatan gemilang dengan menghalau tendangan penalto Lucas Ocampos semenit kemudian.

Setelah serangan bertubi-tubi dari Sevilla, gawang Atletico belum jebol juga hingga babak pertama berakhir.

Selepas jeda, akhirnya Sevilla bisa mendapatkan gol pada menit ke-70 dan Marcos Acuna yang mencetak satu-satunya gol pada laga ini.

Susunan Pemain Kedua Tim

Sevilla : Y. Bounou, J. Navas, D. Carlos, J. Kounde, I. Rakitic, Fernando, L. Ocampos (F. Vazquez 87), M. Acuna, Suso (P. Gomez 77), J. Jordan (N. Gudelj 87), L. de Jong (Y. En-Nesyri 63)

Atletico Madrid : J. Oblak, K. Trippier, Felipe, J. Gimenez, Hermoso (G. Kondogbia 74), R. Lodi (A. Correa 34), Saul, Koke, T. Lemar (H. Herrera 74), M. Llorente, L. Suarez

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*